SILATDA BEM/DEMA PTAI SE-INDONESIA WILAYAH JAWA BARAT
Silaturrahim Daerah FORKOM BEM/DEMA Se-Indonesia Wilayah Jawa Barat.
Press Release
SILATDA BEM/DEMA PTAI JABAR merupakan agenda Pertemuan para Presiden Mahasiswa Perguruan Tinggi Agama Islam di Jawa Barat, agenda ini dilaksanakan mulai hari ini tanggal 18 sampai 20 April 2018, Panitia Agenda Acara dari Dewan Mahasiswa Universitas Islam Nusantara (DEMA UNINUS) dengan mengundang sekitar 80 lebih PTAI dengan target minimal 40 kampus bisa hadir diagenda silatda, diacara pembukaan ini baru hadir perwakilan dari 7 kabupaten/kota sedang sebagian yang lainnya masih dijalan dan kami masih tunggu sampai agenda khusus pertemuan para presiden mahasiswa, bagi kami, Silatda ini sangat penting mengingat Gerakan mahasiswa hari ini sudah semakin menurun, hal ini sangat berbahaya bagi perkembangan kemajuan berbangsa dan bernegara.
Silatda ini berangkat dari kesadaran dan kebutuhan para Presiden Mahasiswa PTAI untuk membahas internal keorganisasian serta sharing ide-ide dan gagasan Maju terkait mencari solusi atas berbagai persoalan kebangsaan, khususnya fenomena Politik atas nama agama yang semakin merajalela, apalagi menjelang tahun Politik 2018-2019, berkaca dari kontestasi politik beberapa tahun kebelakang, isu-isu sensitif terutama isu agama sering dijadikan bahan oleh para politisi untuk memuluskan kepentingan mereka dengan tanpa mengindahkan kepentingan-kepentingan kebangsaan yang lebih besar, kegaduhan politik sering memicu perpecahan dan permusuhan yang semakin melebar sehingga persatuan dan kesatuan bangsa menjadi terabaikan dan akan memicu potensi disintegrasi bangsa.
Pemerintah hari ini sedang fokus membangun infrastruktur diberbagai pelosok indonesia, sebuah upaya yang sudah kita rindukan sejak lama, namun proses pembangunan ini juga memerlukan dukungan dan pendampingan dari semua pihak, kami sebagai mahasiswa harus aktif terlibat dalam upaya pembangunan ini tentu dengan tanpa mengurangi sifat kritis mahasiswa untuk mewujudkan Kejayaan indonesia, namun menjelang tahun politik 2018-2019 pembangunan infrastruktur yang begitu masif berpotensi terganggu oleh kepentingan sebagian oknum politisi, demi kepentingan politik, mereka telah mulai menyebarkan pesimisme terkait masa depan bangsa, hal ini tentu sangat berbahaya karna secara tidak langsung akan berdampak pada ketidakpastian dan ketidakstabilan kondisi sosial, ekonomi politik bangsa, dengan demikian maka upaya-upaya kami untuk mencari solusi kebangsaan menjadi mutlak harus dilakukan.
Demikian press release ini kami buat agar menjadi acuan bagi semua pihak terkait, dan semoga Agenda Silatda ini mampu memberikan solusi-solusi bagi kehidupan berbangsa dan bernegara, Atas perhatiannya kami ucapkan terimkasih.
https://youtu.be/SdDyQXkP_l4
https://youtu.be/SdDyQXkP_l4
Komentar